Harimau Berkeliaran Dikebun , Warga Di Minta Lebih Waspada

oleh -1,840 views

 

Muaraenim(Cahayajulnalis.com)Dua warga Talang Pancur Ringkih Desa Pulau Panggung SDL Sukaesih (45) dan Wilas (65) sudah satu malam menginap di kebun untuk membersihkan rumput.

Mereka sama sekali tak mengira akan bertemu raja hutan itu. Keduanya tentu saja ketakutan karena kepergok harimau. Jaraknya cukup dekat, yakni sekitar 15 meter saja.

Karena ketakutan, mereka hanya duduk berdiam diri. ” Harimaunya hanya ada satu. Besarnya seperti anak sapi. Alhamdulillah, tak lama kemudian harimau tersebut pergi ke arah lain,” ujarnya.

BACA JUGA ;   Pemkab OKU Terima Bantuan APD Dari Sejumlah BUMN Dan Parpol

Kapolres Muara Enim AKBP Afner Juwono melaui Kapolsek Semende AKP Fery membenarkan adanya harimau sumatera diareal tersebut.

Informasi didapat dari dua warga yakni Sukaesih (45) dan Wilas (65) yang beralamat di Pancur Ringkih Desa Pulau Panggung.

” Dua warga sekira pukul 15:00 melihat adanya harimau di sekitar perkebunan Pagar Embun, ” kata Fery, Senin (23/12/2019).

Dengan adanya informasi tersebut pihaknya terus menghubungi warga untuk segera meninggalkan lokasi terlihatnya harimau tersebut.

BACA JUGA ;   Ketua KPUD Oku Lantik 65 Anggota PPK Untuk Pemilihan Umum Tahun 2024 

“Kami menghimbau masyarakat untuk sementara waktu tidak melaksanakan aktivitas dikebun sampai situasi mulai kondusif kembali,” harapnya.

Diduga harimau tersebut yang merupakan harimau Sumatera yang terlihat sekitar 4 hari lalu yang memakan korban di desa Pajar Bulan Kecamatan Mulak Ulu Kabupaten Lahat.

Ini dimungkinkan karena TKP merupakan satu kesatuan hutan kawasan yang masih menyatu dari korban meninggal sebelumnya. Diperkirakan hewan tersebut masih di lokasi dan masih mendiami hutan ataran Pagar Embun Desa Muara Dua. (**)

No More Posts Available.

No more pages to load.